Benteng Pendem, Cilacap, Jawa Tengah
Di Cilacap, Jawa Tengah, ada Benteng Pendem yang bisa Anda jadikan sebagai lokasi berwisata. Jika wisata sejarah dinilai terlalu membosankan, seperti hal tersebut tidak akan terasa di benteng peninggalan Belanda ini. Situs sejarah yang berdiri sejak tahun 1877 ini terlihat masih sangat terwat.
Terlihat dari namannya, benteng ini berada agak masuk ke dalam tanah sedalam 3 meter, terlihat seperti bunker dan tidak terlihat dari laut. Sebagai benteng, situs ini dibangun cukup lengkap dengan kamar sebanyak 60 buah, gudang amunisi, dapur, hingga ruang medis. Di selatan benteng terdapat sebuah makam kuno dengan pohon besar di sampingnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar